Kenalan Dengan Ban Balap Kelas Dunia!
Ini Ban Supermoto Yang Banyak Dipakai Pebalap Dunia
Banyak ban yang beredar saat ini menawarkan beragam kelebihannya. Masing-masing mengklaim lebih unggul dibandingkan kompetitornya, tak heran jika kemudian ada beberapa ban yang dipercaya sebagai pemasuk ban resmi sebuah kejuaran dunia. Nah salah satunya dalah Metzeler Racetec SM.
Ban asal Jerman ini memiliki desain unik dan spesifikasi yang membuatnya cocok untuk digunakan pada berbagai jenis motor sport dan juga motor harian.Dengan beberapa kelebihan, Metzeler baru-baru ini dipilih sebagai pemasok ban resmi untuk FIM Supermoto World and European Championship dan FIM Supermoto of Nations.
Semua tim dan pembalap kelas S1GP dan S4 Eropa, akan menggunakan Metzeler Racetec SM, ban yang dikembangkan khusus untuk Supermoto. Ban ini memiliki kompon dan profil ban generasi terbaru untuk posisi berkendara tegak lurus dimana samping ban paling efektif. Senyawa tersebut memiliki kandungan silika yang tinggi yang berdampak bagi pemanasan cepat, dan di saat yang sama ketahanan abrasi di dioptimalkan.
Untuk ban belakang digunakan memakai kompon K1 dengan diameter 17 inci. Sementara pembalap kelas S1GP akan mendapatkan ban 16,5 inci dengan kompon K1 dan K2 untuk bagian depan, sedangkan kelas S4 Eropa akan memasang ban 17 inci dengan komponen yang sama.
Pada bagian tengah Metzeler Racetec SM memiliki desain pola tapak grooves melintang guna memastikan cengkeraman mekanis yang lebih baik pada bagian trek off-road. Sementara lekukan mid-lean dirancang untuk pembersihan mandiri yang cepat dan efektif.
Metzeler Racetec SM pertama kali diperkenalkan pada tahun 2002. Sejak saat itu, ban ini terus mengalami peningkatan dan perkembangan, sehingga saat ini menjadi salah satu ban terbaik yang tersedia untuk supermoto. Ban Metzeler Racetec SM memiliki kualitas yang sangat baik dan memiliki beberapa kelebihan dibandingkan ban sejenis lainnya. Ban ini memiliki daya tahan lama dan memiliki grip yang sangat baik pada kondisi basah maupun kering. Ban ini juga memiliki stabilitas mumpuni dalam kecepatan tinggi.
Desain ban Metzeler Racetec SM terbilang unik dan memiliki tampilan yang menarik. Ban ini memiliki desain yang aerodinamis.Metzeler Racetec SM memberikan kestabilan yang dan memiliki konstruksi yang kuat dan stabil sehingga memberikan keamanan dan kestabilan berkendara.
Metzeler Racetec SM tersedia dalam berbagai ukuran, sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan setiap pemilik motor. Selain ringan ban ini tersedia dalam tipe slick dan intermediate. Tipe slick untuk lintasan balap, dan varian intermediate diperuntukan untuk berbagai kondisi jalan. Nah buat Anda yang kebetulan sedang membangun supermoto, ban ini layakn dipertimbangkan untuk disematkan pada kaki-kaki motor trail Anda.
comments
`